Skip to main content
Bupati Batu Bara Bersama Kapolres Hadiri Peresmian Distrik Gereja Methodist

Bupati Batu Bara Bersama Kapolres Hadiri Peresmian Distrik Gereja Methodist

Batubara, Tuntasonline.com - Bupati Batu Bara Ir. Zahir bersama Kapolres AKBP Ikhwan Lubis menghadiri peresmian Kantor Distrik 11 Gereja Methodist Indonesia Wilayah 1 di Gelembis Desa Suka Raja, Kecamatan Air Putih, Rabu (8/9/2021)

Ir. Zahir dalam sambutannya, Alhamdulillah kita hari ini bersama Bapak Kapolres dan Tokoh - Tokoh Pendeta meresmikan Kantor Distrik 11 Gereja Methodist Indonesia Wilayah 1 yang berada di Kabupaten Batu Bara.

Sebelum tergabung menjadi 1 dulunya  kantor Distrik Methodist ini ada tiga di Batu Bara, ini akan lebih memudahkan  dalam pembinaan jemaat yang berada di wilayah Kabupaten Batu Bara, ungkap Zahir.

"Sedangkan Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, berharap, dengan berdirinya Distrik 11 ini dapat meningkatkan pelayanan kepada jemaat dan kegiatan kegiatan yang sifatnya pembinaan maupun pelayanan lebih mudah lagi serta lebih gampang berkoordinasi demi kemajuan wilayah Batu Bara," Ungkap Ikhwan.(Zfn/TO)

Facebook comments

Adsense Google Auto Size