Skip to main content

Reses Dibeberapa Titik, Sri Rejeki Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Bengkulu,Tuntasonline.com - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Seluma Srie Rejeki melakukan reses tahun sidang ke-3 di 5 Lokasi Kabupaten Seluma pada 22-26 November 2022.

Reses

5 titik reses ini diantaranya Kelurahan Bunga Mas Kecamatan Seluma Timur, Desa Sukarami Kecamatan Seluma Selatan, Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras, Desa Renah Panjang Kecamatan Lubuk Sandi, serta Desa Lubuk Gilang Kecamatan Air Periukan.

Reses

Berikut rincian aspirasi yang dirangkum di 5 titik reses oleh Srie Rejeki :

1. Kelurahan Bunga Mas Kecamatan Seluma Timur :

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan Masjid Nasrulloh yang berada di simpang tiga Kelurahan Bunga Mas, yaitu pembangunan Gapura Masjid dan Pemasangan Keramik halaman Masjid;

Masyarakat memohon pembangunan gorong – gorong (siring) jalan pasirah sarih Kelurahan Bunga Mas;

- Masyarakat memohon pembangunan gorong – gorong (siring) di KM 60 jalan lintas Seluma – Bengkulu Selatan; 

Kelompok Tani Kelurahan Bunga Mas memohon bantuan pengadaan bibit sawit;

Kelompok tani Kelurahan Bunga Mas memohon bantuan pengadaan bibit pinang batara;

- Masyarakat memohon bantuan pengusulan ternak sapi;

Kelompok UMKM meminta bantuan untuk modal usaha dan bantuan lainnya seperti gerobak bakso;

- Ibu – ibu PKK memohon bantuan pengadaan baju seragam dan alat – alat untuk katering;

- Pemuda Kelurahan Bunga Mas memohon bantuan perlengkapan olahraga seperti baju seragam, bola, dan net;

- Masyarakat memohon bantuan pupuk pertanian, dikarenakan semenjak harga sawit tinggi, harga pupuk semakin mahal dan itu sangat memberatkan masyarakat;

Reses

2. Desa Sukarami Kecamatan Seluma Selatan

- Masyarakat memohon bantuan pengoralan atau pengaspalan jalan produksi yang tidak sanggup dibiayai oleh Dana Desa (ADD);

Masyarakat memohon bantuan pupuk pertanian, dikarenakan semenjak harga sawit tinggi, harga pupuk semakin mahal dan itu sangat memberatkan masyarakat serta pupuk bersubsidi yang semakin langka;

- Masyarakat memohon pelurusan air Seluma;

- Masyarakat memohon bantuan alat – alat pertanian;

- Kelompok tani Desa Sukarami memohon bantuan pengadaan bibit sawit;

- Kelompok tani Desa Sukarami memohon bantuan pengadaan bibit pinang batara;

Masyarakat Desa Sukarami memohon bantuan alat tangkap ikan;

- Masyarakat memohon bantuan hewan ternak sapi;

- Masyarakat memohon bantuan bibit buah-buahan seperti alpukat, kelengkeng, dan mangga;

-Pemuda dan Karang Taruna meminta bantuan perlengkapan bengkel dan satu set net serta bola untuk permainan bola voli;

 

3. Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras;

- Masyarakat memohon pemasangan Tiang Listrik sebanyak 3 (tiga) buah di Dusun 3 Desa Talang Beringin;

- Masyarakat memohon perbaikan dan pergantian kabel induk PLN dikrenakan sangat membahayakan warga dan sudah usang dimakan waktu;

- Pengurus Masjid Desa Talang Beringin memohon bantuan untuk insentif atau honor pengurus Masjid menjadi perhatian pemerintah, karena sudah tidak sesuai lagi (terlalu kecil);

- Masyarakat memohon bantuan pupuk pertanian, dikarenakan semenjak harga sawit tinggi, harga pupuk semakin mahal dan itu sangat memberatkan masyarakat serta pupuk bersubsidi yang semakin langka;

- Kelompok tani Desa Talang Beringin memohon bantuan pengadaan bibit sawit dan bibit pertanian unggul lainnya;

- Kelompok tani Desa Talang Beringin memohon bantuan pengadaan bibit pinang batara, bibit durian montong, jambu kristal, dan jambu madu;

- Masyarakat Desa Talang Beringin memohon bantuan ternak sapi;

Masyarakat memohon bantuan dana untuk pembagunan Masjid di Desa Talang Beringin;

- Masyarakat Desa Talang Beringin memohon bantuan ternak sapi dan ternak kambing;

 

4. Desa Renah Panjang Kecamatan Lubuk Sandi

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan bronjong jalan ke sungai di wilayah Kadus I sepanjang ± 150 m;

Masyarakat memohon bantuan pembangunan bronjong di belakang rumah penduduk yang ada dipinggir sungai di wilayah Kadus III sepanjang ± 300 m;

 

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan jalan beraspal dan siring pasang di wilayah jalan Gang SD Negeri 87 Kabuapaten seluma sepanjang ± 150 m;

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan jalan beraspal dan siring pasang sebagai pembuangan air limbah di belakang rumah penduduk di Wilayah Kadus III sepanjang ± 200 m;

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan jalan dari Desa Renah Panjang menuju munggur sari sepanjang ± 2 km

- Masyarakat Desa Renah Panjang memohon bantuan pupuk pertanian, dikarenakan semenjak harga sawit tinggi, harga pupuk semakin mahal dan itu sangat memberatkan masyarakat;

- Masyarakat Desa Renah Panjang memohon bantuan ternak sapi dan ternak kambing;

- Kelompok tani Desa Renah Panjang memohon bantuan pengadaan bibit sawit dan bibit pertanian unggul lainnya;

Kelompok tani Desa Renah Panjang memohon bantuan pengadaan bibit pinang batara, bibit durian montong, jambu kristal, dan jambu madu;

- Masyarakat memhon bantuan untuk KWT;

Pengurus Adat Desa Renah Panjang memohon bantuan untuk pemberian honor kepada pegurus lembaga adat.

 

5. Desa Lubuk Gilang Kecamatan Air Periukan

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan jalan sentral produksi agar bisa menunjang produktivitas pertanian;

Masyarakat memohon bantuan pembangunan teras Masjid Desa Lubuk Gilang;

- Masyarakat Desa Lubuk Gilang memoohon pembangunan jalan alternatif Desa Lubuk Gilang ke Desa Padang Pelasan;

- Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan Ibu Srie Rezeki yang paham akan hukum dan aturan untuk membantu masyarakat menyelesaikan permasalahan tentang kepemilikan tanah masyarakat Desa Lubuk Gilang;

- Masyarakat memohon bantuan pembangunan MTQ untuk menunjang anak-anak dalam belajar mengaji;

- Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan pupuk pertanian, dikarenakan semenjak harga sawit tinggi, harga pupuk semakin mahal dan itu sangat memberatkan masyarakat serta pupuk bersubsidi yang semakin langka;

- Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan ternak sapi dan ternak kambing;

Kelompok tani Desa Lubuk Gilang memohon bantuan pengadaan bibit sawit dan bibit pertanian unggul lainnya;

- Kelompok tani Desa Lubuk Gilang memohon bantuan pengadaan bibit pinang batara, bibit durian montong, jambu kristal, dan jambu madu;

- Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan peningkatan Lapangan sepak bola;

Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan sarana dan prasarana olahraga;

Masyarakat Desa Lubuk Gilang memohon bantuan sarana dan prasarana peralatan perkebunan;

- Ibu – ibu PKK Desa Lubuk Gilang memohon bantuan alat kesenian nadro dan baju seragam.

Reses

Tags

Facebook comments

Adsense Google Auto Size